KegiatanLingkungan Hidup

Rapat lanjutan konsep grand design urban farming dki jakarta

urban2 urban1 urban

Jakarta, 18 April 2017. Telah dilaksanakan rapat lanjutan pembahasan konsep dasar Grand Design Urban Farming. Rapat tersebut dipimpin oleh asisten Deputi Gubernur Bidang Lingkungan Hidup. Salah satu permasalahan di DKI Jakarta adalah terkait kerentanan pangan. Konsep urban farming atau yang lebih dikenal dengan Pertanian Perkotaan merupakan salah satu solusi dalam pemenuhan kebutuhan pangan. Grand design urban farming DKI Jakarta diharapkan dapat menjadi acuan program dan kegiatan oleh SKPD terkait dan bisa diselaraskan dengan Program Kampung Iklim di Dinas Lingkungan Hidup, Pertanian di rumah susun oleh Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman. Urban farming di DKI Jakarta sangat berpotensi untuk dikembangkan mengingat jumlah lahan tidur/lahan sengketa yang ada di DKI Jakarta sangat luas. Grand design urban farming DKI Jakarta mencakup program jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang. Turut hadir dalam rapat tersebut unsur dari Pemerintah DKI Jakarta dan NGO/LSM antara lain Bappeda; Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian; Dinas Kehutanan; Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk; Dinas Pendidikan; Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman; Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Marunda Urban Resilliance In Action (MURIA) dan Karina KWI Yogyakarta.

Baca juga :  Fungsi Hutan Lindung Paling Lengkap

Artikel terkait

Leave a Reply

Back to top button